Pages

Selasa, 06 Februari 2018

4 NILAI POSITIF YANG DITULARKAN KELAS INSPIRASI

Apakah Anda sepakat kalau sekolah bukan hanya masalah nilai di raport saja?

Doc. Kelas Inspirasi Batam

Ya saya setuju. Bukan hanya nilai - nilai yang berupa angka yang dibutuhkan para pelajar, nilai - nilai moral yang melandasi pola pikir dalam bertingkah laku pun dibutuhkan oleh mereka.

Tantangannya sekarang adalah menanamkan nilai - nilai moral ini, membutuhkan usaha yang lebih keras dibandingkan yang lain. Untuk itulah hal ini dijadikan tanggung jawab bersama, bukan hanya guru di sekolah, tapi tanggung jawab masyarakat juga.

Kelas Inspirasi, merupakan gerakan masyarakat yang peduli kemajuan pendidikan di Indonesia, menyadari pentingnya hal ini. Sehingga penanaman nilai moral dasar menjadi salah satu tujuan dari kegiatan Hari Inspirasi.

Apa saja nilai moral yang harus dimiliki setiap pelajar menurut Kelas Inspirasi?
Simak ulasannya di bawah ini.

01. KEJUJURAN

Doc. Kelas Inspirasi Batam
Menanamkan nilai kejujuran sejak kecil akan berdampak bagus bagi masa depan anak. Dengan menceritakan pentingnya arti kejujuran, diharapkan para pelajar mau mempraktekkannya dari hal terkecil sejak dini, seperti:


- Jujur dalam berkata dan bertingkah laku.
- Mengatakan apa adanya tanpa dilebih - lebihkan.
- Tidak melakukan kecurangan saat ujian.
- Jujur saat berbelanja di kantin sekolah.
- Jujur saat meminta uang ke orang tua untuk kebutuhan sekolah.

02. KERJA KERAS

Doc. Kelas Inspirasi Batam
Menyadarkan para pelajar bahwa untuk mendapatkan sesuatu yang diinginkan perlu usaha. Usaha yang dilakukan pun harus benar. Tidak ada kesuksesan yang instan. Tidak ada orang yang tiba - tiba pintar dalam semalam. Semuanya perlu proses, dan belajar baik di sekolah maupun di rumah merupakan sebuah proses yang harus dijalani oleh mereka saat ini.

Untuk itu mereka perlu:

- Belajar yang tekun dan meluangkan waktu untuk membaca.
- Tidak gampang putus asa saat menghadapi tugas yang sulit.
- Menyisihkan uang jajan untuk mendapatkan barang yang diinginkan.
- Mengikuti semua mata pelajaran di sekolah dan berusaha memahaminya.

03. PANTANG MENYERAH

Doc. Kelas Inspirasi Batam
Mental juara mulai dibentuk sejak dini. Halangan dan rintangan saat di sekolah merupakan ujian kesuksesan bagi para pelajar sebagai bekal saat mereka beranjak dewasa. Makanya perlu kita terus mengobarkan semangat dalam diri mereka, seperti:

- Semangat pergi sekolah di pagi hari atau ketika hujan sekalipun.
- Berani mencoba sesuatu yang baru.
- Mau mengulangi untuk memperbaiki hasil yang kurang memuaskan.
- Tidak suka mengeluh.

04. KEMANDIRIAN

Doc. Kelas Inspirasi Batam
Belajar mandiri, untuk itulah mereka sekolah. Mencoba menyelesaikan masalahnya sendiri saat di sekolah tanpa campur tangan orang tua. Bertanggung jawab atas kesalahan yang mereka perbuat. Dan hal - hal lain seperti di bawah ini:

- Mengerjakan tugas dan ujian dengan usaha sendiri.
- Tidak ketergantungan dengan bantuan orang lain.
- Menyiapkan keperluan pribadi sendiri, seperti peralatan sekolah, memakai baju dan sepatu.

Doc. Kelas Inspirasi Batam
4 nilai dasar yang sangat diperlukan bagi para pelajar. Kuncinya pada cara penyampaian yang disesuaikan dengan kondisi anak yang dihadapi. Bisa dikemas dalam bentuk cerita, permainan, simulasi, dan aktifitas lainnya, agar para pelajar mudah memahaminya. Dan tanpa mereka sadari, tertanam dalam pikiran alam bawah sadar.

Diulang, diulang dan terus diulangi lagi.

Contoh: Anda ingin menanamkan nilai kejujuran.

Tahap 1:
Ceritakan sebuah pengalaman dalam hidup Anda yang berkaitan dengan nilai kejujuran tersebut. Seperti mengerjakan ujian dengan usaha sendiri, tidak pernah mencontek sama teman atau membuat kertas contekan.

Tahap 2:
Bernyanyi lagu anak dengan tema kejujuran.

Tahap 3:
Membuat yel yel yang ada kata jujur didalamnya.

Tahap 4:
Melakukan permainan yang pesan moralnya adalah kejujuran.

Tahap 5:
Membuat kesimpulan bersama, tentang pentingnya arti kejujuran dalam kehidupan sehari - hari.


Selamat mencoba dan menginspirasi anak Indonesia.

Semoga Bermanfaat
COACH ADE
FB/IG: @adejamil - WA: 0813 6433 3576
Email: adejamil@gmail.com

1 komentar: